Bingung Pilih SMA atau SMK ? Inilah Tips dan Solusi Terbaiknya
Bingung Pilih Sekolah SMA/SMK ? Inilah Tips dan Solusi Terbaik untuk Memilih Sekolah - Bagi sobat kelas 9 SMP yang masih bingung memilih sekolah SMA/SMK, maka artikel inilah jawabannya. Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai berbagai hal sehubungan dengan pemilihan sekolah (SMA dan SMK).
Pembahasan tersebut meliputi :
- Pengertian SMA dan SMK
- Perbedaan SMA dan SMK
- Kelebihan dan Kekurangan SMA dan SMK
- Tips dan Solusi Memilih SMA atau SMK
- Hal-hal yang Harus diperhatikan Saat Memilih SMA atau SMK
Oke, langsung saja, berikut adalah pembahasannya....
A. Pengertian SMA dan SMK
Menurut SiswaMaster.com :
Pengertian SMA
SMA (Sekolah Menengah Atas) adalah satuan pendidikan setelah jenjang SMP yang menjadi wadah pengembangan kualitas dan mutu peserta didik yang mengedepankan kemampuan teoritis dengan harapan lulusannya menjadi seorang idealis ilmu pengetahuan.
Pengertian SMK
SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) adalah satuan pendidikan setelah jenjang SMP yang menjadi wadah pengembangan kualitas dan mutu peserta didik yang mengedepankan kemampuan praktik dengan harapan bahwa lulusannya menjadi seorang juru/ahli dalam suatu bidang.
B. Perbedaan SMA dan SMK
Seperti yang telah dijelaskan di atas, baik SMA maupun SMK memiliki tujuan masing-masing. Namun, secara garis besar dapat kita simpulkan bahwa SMA dan SMK memiliki perbedaan yang mencolok, adapun perbedaannya yaitu :
SMA
- Lebih menekankan pada hal-hal yang berbau teoritis dibanding praktik.
- Dalam hal teori, peserta didik SMA memiliki kualitas yang lebih unggul dibandingkan peserta didik SMK. Sasaran utama SMA yaitu menjadikan peserta didik sebagai seorang disiplin ilmu, sehingga berbagai mata pelajaran akan diulas secara mendetail dan rinci. Hal ini tentu menjadikan peserta didik kaya akan ilmu pengetahuan.
SMK
- Lebih menekankan pada hal-hal yang berbau praktik dibanding teori.
- Berbeda dengan SMA, SMK lebih menekankan pada nilai-nilai praktik. Peserta didik diajarkan kemampuan praktik secara langsung hingga akhirnya benar-benar mahir dalam bidangnya. Nantinya kemampuan tersebut dapat digunakan untuk masa depan (dunia kerja).
C. Kelebihan dan Kekurangan SMA dan SMK
Setelah kita mengetahui perbedaan antara SMA atau SMK, tak lengkap rasanya jika tidak tahu keunggulan dan kelemahannya. Yuk simak ulasannya....
Kelebihan/Keunggulan SMA
- Mengedepankan teori sehingga rata-rata lulusannya memperoleh nilai Ujian Nasional yang bagus dan memuaskan.
- Peluang melanjutkan Perguruan Tinggi (kuliah) lebih terbuka, karena kemampuan akademis yang lebih menonjol dan seimbang.
Kekurangan/Kelemahan SMA
- Jika orang tua tidak mampu membiayai peserta didik untuk melanjutkan ke jenjang kuliah, maka akan membuntukan peserta didik menjadi mahasiswa (terkecuali jika mendapat beasiswa).
- Dan jika hal itu benar-benar terjadi, maka peserta didik akan sulit bersaing di dunia kerja. Mengapa ? Karena ketika bersekolah belum cukup untuk mendapat pembelajaran di dunia kerja secara langsung.
Dengan kata lain, peserta didik SMA belum memiliki skill/keahlian yang memadai jika memasuki dunia kerja.
Kelebihan/Keunggulan SMK
- Mengedepankan praktik kejuruan sehingga rata-rata lulusannya sudah memiliki skill/keahlian dalam suatu bidang.
- Jika setelah lulus tidak melanjutkan kuliah, kemungkinan menjadi pengangguran itu kecil (terkecuali malas mencari pekerjaan). Mengapa demikian ? Karena peserta didik SMK sudah siap memasuki dunia kerja (sudah memiliki skill yang dapat diaplikasikan di dunia kerja).
- Kesiapan peserta didik juga dipertambah dengan adanya Prakerin (Praktek Kerja Industri) atau PKL (Praktek Kerja Lapangan). Kegiatan tersebut membentuk mental dan menambah pengalaman peserta didik dalam dunia kerja secara langsung. Hal ini membuat peserta didik tidak kaget dalam mengahadapi dunia kerja.
Kekurangan/Kelemahan SMK
Jika peserta didik hendak melanjutkan kuliah, maka harus siap bersaing dan berusaha lebih keras lagi untuk mengimbangi mata pelajaran dasar SMA yang mungkin belum pernah diajarkan ketika bersekolah di SMK.
D. Tips dan Solusi Memilih SMA atau SMK
Terlepas dari berbagai pertimbangan tersebut, SiswaMaster.com akan memberi sedikit tips dan rekomedasi untuk sobat lakukan dalam memilih sekolah. Berikut penjelasannya :
#1. Kenali PASSION dan MINAT
Sebelum sobat memilih, pastikan sobat mampu menjawab 2 hal ini dengan baik. �Apa passion saya ?� dan �Apa minat saya?�. Kedua hal ini berperan penting dalam menentukan pilihan sekolah. Keseuaian antara PASSION dan MINAT juga berpengaruh saat menjalani aktivitas di sekolah.
#2. Konsultasikan dengan Orang Tua dan/atau Guru
Pertimbangkanlah berbagai hal mengenai pilihan sekolah yang sobat bingungkan. Curhat dan keluarkanlah segala uneg-uneg yang dirasa masih belum yakin. Orang tua/guru pasti bisa membantu dan menemukan solusinya. Mereka dapat mengetahui pilihan terbaik untuk anaknya/anak didiknya. Setelah bertanya, tariklah kesimpulan dari penjelasan orang tua. Cenderung memilih SMA ataukah SMK, lalu pikirkan alasannya.
#3. Cari Referensi Sekolah
Jangan buru-buru menentukan pilihan sekolah, kita perlu tahu sekolah mana yang layak untuk kita tempati. Bertanyalah kepada teman atau kerabat mengenai pilihan sekolah yang sesuai denganmu. Sobat juga bisa mencari referensi melalui internet atau brosur-brosur PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru).
#4. Putuskan Pilihan Sekolah
Keputusan adalah hal yang paling menentukan posisi kita di masa depan, jadi jangan sampai salah memilih. Salah memilih sekolah berarti cambuk bagi diri sendiri, rasa sesal pasti akan datang pada waktunya.
#5. Berdoa dan Berserah Diri
Berdoalah bahwa pilihan tersebut merupakan pilihan yang terbaik. Berserah dirilah kepada Sang Pencipta untuk meyakinkan diri bahwa pilihan tersebut benar-benar berguna untuk masa depan.
#6. Kuatkan TEKAD dan KEYAKINAN
Tekad dan keyakinan harus sobat pupuk sedini mungkin. Kedua hal ini jangan sampai hilang, karena sangat berpengaruh terhadap semangat belajar seseorang.
E. Hal-hal yang Harus diperhatikan Saat Memilih SMA atau SMK
- Passion dan minat.
- Dana/biaya sekolah.
- Kualitas/mutu sekolah.
- Fasilitas sekolah.
- Tenaga pendidiknya.
- Manfaat bersekolah di sana untuk jangka panjang.
F. Jika Admin Harus Memilih, Admin Pilih yang Mana ?
Kalau saya harus memilih, maka jawaban yang sesuai dengan kepribadian saya adalah SMK. Karena minat saya dalam hal teknologi, maka saya cenderung memilih SMK, terlebih jurusan TKJ (Teknik Komputer Jaringan).
Alasan saya memilih SMK tentunya karena PASSION dan MINAT saya, selain itu juga soal biaya dan jangka panjang. Belum tentu nanti sehabis lulus saya bisa melanjutkan kuliah, jadi saya putuskan untuk memilih SMK (Antisipasi). Ini adalah pandangan saya, jika harus membandingkan.
Baca yang greget lainnya : Nilai itu dapat dimanipulasi
Baca yang greget lainnya : Nilai itu dapat dimanipulasi
Kesimpulan........
Sebenarnya yang harus menjadi prioritas peserta didik adalah MENGUBAH POLA PIKIR, jadi tidak masalah mau bersekolah di SMA atau SMK. Tidak masalah jika kita bersekolah di SMA, tidak masalah juga jika kita bersekolah di SMK, yang penting dapat bermanfaat untuk masa yang akan datang.
Namun, segala keputusan tetap berada di tangan sobat. Pilihlah sesuai hati nurani sobat dan jangan biarkan seseorang menghasut keputusanmu !
Jaya Terus Pelajar Indonesia !
0 Response to "Bingung Pilih SMA atau SMK ? Inilah Tips dan Solusi Terbaiknya"
Post a Comment