Macam Macam Olahraga Lari dan Penjelasannya

Macam Macam Olahraga Lari dan Penjelasannya | Sakuilmu.net - Olahraga Lari adalah termasuk dalam salah satu cabang atletik. Dalam artikel mengenai sejarah atletik, sekilas sudah kita ketahui bahwa olahraga lari ini termasuk dalam nomor atletik yang terdiri dari 6 macam.

Olahraga lari ini merupakan salah satu olah raga tertua di dunia. Sebelum menjadi salah satu cabang olah raga, lari sudah dilakukan oleh manusia sejak peradaban kuno. Pada artikel kali ini sakuilmu khusus akan membahas cabang olahraga lari ini, dan kita akan mengentahui secara rinci macam-macam olah raga lari dan penjelasannya.

Untuk Sobat yang memang sedang mencari artikel mengenai macam macam olahraga lari dan penjelasannya, tidak salah jika menemukan artikel ini. Langsung saja Sobat kita simak penjelasan dibawah ini :

1. Pengertian Olah raga lari


Pengertian Lari menurut kamus besar bahasa indonesi adalah Gerakan melangkah dengan kecepatan tinggi, akan tetapi lari sangatlah berbeda dengan melangkah / berjalan dikarenakan ketika kita melakukan lari kaki tidak bersamaan menyentuh tanah seperti kita berjalan.

Olah raga lari ini paling banyak dilakukan karena tidak membutuhkan peralatan tertentu. Bahkan olah raga lari ini merupakan salah satu olah raga yang banyak dilakukan masyarakat untuk menjaga kesehatan mereka, karena dengan melakukan olah raga lari ini, banyak faedahnya bagi tubuh kita diantaranya adalah membakar kalori yang ada dalam tubuh.

2. Macam Macam Olahraga Lari dan Penjelasannya

Berdasarkan jarak yang ditempuhnya, macam - macam olah raga lari dapat dibedakan menjadi 3, yaitu lari jarak pendek, lari jarak menengah dan lari jarak jauh. Berikut ini macam-macam olah raga lari dan penjelasannya :

A. Lari Jarak Pendek (Sprint)

Lari jarak pendek adalah semua perlombaan lari dimana peserta berlari dengan kecepatan penuh/maksimal sepanjang jarak yang harus ditempuh atau sampai jarak yang telah ditentukan. Pelarinya bisa juga disebut dengan Sprinter. Lari cepat . lari jarak pendek ini meliputi jarak: 100 m, 200 m dan 400m.

Karena jarak yang ditempuh atlet ini sangat pendek maka sangat dibutuhkan Kecepatan dalam melakukan lari tersebut. kecepatan dalam lari jarak pendek didapat dari kontraksi yang kuat dan cepat dari otot untuk yang dirubah menjadi gerakan Halus yang dibutuhkan oleh pelari untuk mendapatkan Kecepatan yang tinggi.

Seorang pelari (Sprinter) haruslah memiliki susunan serabut otot dengan Persentase serabut Otot cepat lebih besar dengan kemampuan sampai 40 kali per-detik dalam Vitro dibandingkan dengan serabut Otot lambat dengan kemampuan 10 kali per-detik oleh karena itu untuik menjadi seorang sprinter itu disamping harus terus latihan juga harus memiliki bakat bawaan dari lahir.

B. Lari Jarak Menengah

Gerak lari jarak menengah (800 m- 1500 m) dan sedikit berbeda dengan gerakan lari jarak pendek, yaitu terletak pada cara kaki menapak. Lari jarak menengah, kaki menapak ball hell-ball, ialah menapakkan pada ujung kaki tumit dan menolak dengan ujung kaki. Star dikakukan dengan cara berdiri.

Yang perlu diperhatikan pada lari jarak menengah:

  • Badan harus selalu rilaks atau santai.
  • Lengan diayun dan tidak terlalu tinggi seperti pada lari jarak pendek.
  • Badan condong ke depan kia-kira 15� dari garis vertical.
  • Panjang langkah tetap dan lebar tekanan pada ayunan paha ke depan, panjang langkah harus sesuai dengan panjang tungkai. Angkat lutut cukup tinggi (tidak setinggi lari jarak pendek). Penguasaan terhadap kecepatan lari (pace) dan kondisi fisik serta daya tahan tubuh yang baik.

Dalam lari jarak menengah gerakan lari harus dilakukan dengan sewajarnya, kaki diayunkan ke depan seenaknya, panjang langkah tidak terlalu dipaksakan kecuali menjelang masuk garis finish.

Macam Macam Olahraga Lari dan Penjelasannya

C. Lari Jarak Jauh

Lari jarak jauh dilakukan dalam lintasan stadion  jarak 3000 m, ke atas, 5000 m dan 10.000 m, sedangkan marathon dan juga cross-country, harus dilakukan diluar stadion kecuali star dan finis.

Ketahanan fisik dan mental merupakan keharusan bagi seorang pelari jarak jauh. Ayunan lengan dan gerakan kaki dilakukan seringan-ringannya. Makin jauh jarak lari yang ditempuh makin rendah lutut diangkat dan langkah juga makin kecil.

Demikian Sobat sakuilmu, macam-macam lari dan penjelasannya. Semoga informasi mengenai macam-macam lari dan penjelasannya kali ini bisa bermanfaat. Sampai jumpa pada artikel olah raga lainnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Macam Macam Olahraga Lari dan Penjelasannya"

Post a Comment